CASH FLOW BISNIS ANDA JEBOL, ANDA PERLU TAHU INI

Hallo Sobat Dahzyat…

Mungkin anda pernah alami cash defisit? Dipembahasan kali ini kita bakal kasih tahu penyebabnya. Salah satu penyebab kas defisit mungkin karena anda tidak paham apa itu laporan arus kas cashflow perusahaan atau beranggapan itu hal yang kurang penting. Sebenarnya arus kas penting bagi perusahaan karena dari laporan arus kas anda bisa melihat kinerja perusahaan. Arus kas cash flow defisit terjadi saat pengeluaran perusahaan anda lebih besar dibanding pendapatan. Bahayanya saat kas anda mengalami defisit akan menimbulkan hutang . Khusus pemilik usaha wajib tahu apa sih itu laporan arus kas cash flow . Mari kita pelajari apa itu arus kas.
Laporan arus kas berisikan informasi tentang uang masuk dan uang keluar perusahaan anda dalam periode tertentu. Kas masuk biasanya bisa berupa uang tunai dan investasi tunai, Uang keluar bisa berupa utang dan beban-beban yang perlu dibayarkan. Laporan cash flow arus kas menjadi salah satu alat pertanggungjawaban cash flows selama periode pelaporan. Karena laporan arus kas penting, mengenal tujuannya menjadi salah satu aspek penting. 

Tujuan arus kas ada berbagai macam, diantaranya ; memprediksi arus kas berikutnya berdasarkan arus kas periode saat ini, untuk menentukkan pembayaran yang akan dibayarkan dalam waktu dekat, sebagai dasar pengambilan keputusan para manager

Penyusunan Laporan Arus Kas cash flow
Dalam laporan arus kas biasanya dapat menggunakan 2 metode yaitu metode langsung (diret cashflow) dan metode tidak langsung (indirect cashlow). Kedua metode ini tidak ada bedanya, yang ada hanya dari cara penyusanan laporannya saja yaitu dari aktivitas operasionalnya.

1. Metode Langsung (Direct Cashflow)
Metode langsung penyusunan laporan arus kas dilakukan berdasarkan pada buku kas/bank. Pencatatan dengan metode langsung ini cukup mudah karena sudah terbagi ke dalam tiga kegiatan utama, yaitu operasional, investasi, dan pembiayaan.
Metode aliran kas dari kegiatan operasional di bagi menjadi 2 bagian yaitu, kas masuk dan kas keluar.

2. Metode Tidak Langsung (Inderect Cashflow)
Penyusunan laporan dengan menggunakan metode tidak langsung ini dimulai dari laba bersih dak kemudian menyesuaikannya untuk penerimaan dan beban yang tidak melibatkan pemasukan dan pembayaran kas. Metode ini berdasarkan pada laporan laba rugi dan juga dari neraca keuangan. Keuntungan dengan menggunakan metode tidak langsung ini yaitu data yang disajikan lebih terfokus pada perbedaan antara laba bersih dan aliran kas dari kegiatan operasional.

Klasifikasi Laporan Arus Kas
1. Arus kas operasional
Arus kas operasional ini adalah arus kas yang berasal dari kegiatan operasional utama perusahaan, baik itu berupa pemasukkan atau pengeluaran perusahaan

2. Arus kas investasi
Arus kas investasi adalah arus kas yang berasal dari kegiatan investasi perusahaan baik itu pemasukan atau pengeluaran perusahaan. kegiatan yang masuk dalam investasi ini adalah aktivitas penjualan dan pembelian aktiva perusahaan dan kegiatan yang ada hubungannya dengan piutang perusahaan, contohnya: pembelian kendaraan baru

3. Arus kas pembiayaan
Arus kas pembiayaan atau juga disebut arus kas pendanaan ini adalah arus kas yang berasal dari pendanaan yang didapatkan oleh perusahaan, contohnya: penjualan obligasi, emisi saham dll.

Hubungi Direct Marketing Kami di +62811 6692 888 atau Chat WA untuk Konsultasi

Konsultasikan